Staycation di Hotel Lorin Dwangsa Solo
Agustus 2024 adalah kedua kalinya kami kembali ke hotel Lorin Dwangsa ini. Pertama kali yaitu di tahun 2016, bisa dibilang udah cukup lama kan?
telepon jadul yang menguning |
sarapan di outdoor |
area kolam renang |
playground anak-anak |
Saya ingat, selain menonton Tv dan gegoleran di dalam kamar, dahulu kami cuma bisa berenang untuk menghabiskan waktu. Sekarang ngga dong! Sudah ada Lorin Park yaitu sebuah playground outdoor yang meski tidak besar tapi cukup sih buat anak-anak berlari-larian, main prosotan atau ayunan.
Sedangkan untuk kolam renang tidak banyak mengalami perubahan tapi lebih tertata dan di sebelahnya ada area bak pasir yang bisa dipakai untuk membangun istana pasir ala main di pantai.
Selain dua fasilitas pro keluarga ini, jalan-jalan pagi di Hotel Lorin Solo juga asyik. Saya dan si bungsu sempat menikmati udara pagi sambil menyapa burung-burung yang dipelihara dan diletakkan di kandang di dalam area Hotel ini.
lihat burung sama si kecil |
Oh hampir lupa, kan kami ambil paket menginap dengan breakfast nih. Menu yang disajikan jujur saja tidak banyak dan ga cukup beragam tapi soal rasa sih lumayan dan yang penting anak-anak suka.
So, jika saya bicara soal nilai secara keseluruhan, pengalaman terakhir kali menginap di Hotel Lorin Dwangsa Solo bagi untaritravelnotes ya mengesankan, terutama dengan improve yang telah mereka lakukan. Minusnya kemarin mungkin hanya agak banyak nyamuk dan kolam renang yang agak kotor tapi ya maklum karena banyak tamu yang menggunakan.
Saat packing untuk check out, saya bahkan sempat bilang ke suami kalau dapat rate yang lumayan, pengen ajak bapak ibu ikut berakhir pekan di sini. Cuma mungkin harus bawa long john karena AC dan udara di Lorin Dwangsa saat kemarin sangat dingin, brrr.
Post a Comment for "Staycation di Hotel Lorin Dwangsa Solo"
Post a Comment